Tag: pilkada

  • Paguyuban Masyarakat Ronggosukowati Dukung Awik Maju Pilbup Pamekasan 2024

    Pamekasan. Beritaharian_Jatim, 06/06/2024. Paguyuban Masyaramat Ronggosukowati (PMR) deklarasi dukung Achmad Baidowi maju calon Bupati Pamekasan 2024.

    Kegiatan deklarasi tersebut berlangsung di Hotel Berlian Pamekasan,Madura. Kamis (6/6/2024). Kegiatan deklarasi dibuka dengan sesi tanya jawab dengan kelompok paguyuban masyarakat ronggosukowati.

    Imam Turmudi, selaku koordinator menyatakan bahwa sejumlah kelompok yang tergabung di Paguyuban Masyarakat Ronggosukowati terdiri dari Petani, Nelayan, Tokoh Blater dan Tokoh Pemuda.

    Deklarasi ini, kata Imam Turmudi, sebagai bentuk dukungan kepada tokoh pemuda Nasional yang bakal maju di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Pamekasan.

    Selain itu, ia menyatakan bahwa sejumlah masyarakat yang menggelar deklarasi ini sebagai kesungguhan hati dan kesukarelaan mendukung, mengawal dan memenangkan Achmad Baidowi dalam pemilihan Bupati Pamekasan 2024.

    “Kami berkomitmen bersama masyarakat dalam mengantarkan Ahmad Baidowi maju menjadi Bupati Pamekasan 2024,” Ungkap Imam Turmudi.

    Pihaknya, menyatakan siap sedia menjadi Garda terdepan dalam mengantarkan wakil ketua Baleg DPR RI menjadi Bupati Pamekasan 2024.

    “Insyaallah jika dipercaya mengemban amanah sebagai Bupati, Achmad Baidowi akan membawa Kabupaten Pamekasan untuk lebih baik lagi di kancah Nasional,”tegasnya.

    Menurut Imam Turmudzi, Achmad Baidowi, semenjak menjadi anggota DPR RI, sudah banyak berpartisipasi dalam membantu pembangun di Kabupaten, seperti membangun ratusan rumah Masyarakat tidak mampu, membangun jaringan Air bersih dan membantu puluhan masjid dan Musholla.
    Salah satu aspirasi yang diperjuangkan Ach Baidowi melalui Balegnas Saat ini mengenai insentif guru ngaji melalui APBN.

    “Usulan ini muncul karena guru ngaji memiliki peran signifikan dalam membentuk karakter dan moral generasi muda Indonesia,” Tegas Imam Turmudi. (Yas)

  • PPK Bluto Sumenep Gelar Rakor Bersama 60 Anggota PPS

    Sumenep. Beritaharian__Jatim, 27/05/2024. panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Bluto Sumenep, menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) bersama seluruh jajaran PPS sekecamatan di Sekretariat PPK Bluto. Senin, (27/5/2024).

    Rakor ini membahas tentang tahapan Pilkada serentak 2024. Khususnya pada tahapan sosialisasi kepada masyarakat, sehingga partisipasi pemilih pada Pemilu 2024 sesuai target.

    Ketua PPK Bluto. Indah Husnul Khotimah menyampaikan, dalam Rakor ini, sejumlah Divisi di PPK Bluto menyampaikan beberapa materi dan sosialisasi kepada seluruh anggota dari total 60 PPS dari 20 desa di kecamatan Bluto.

    Indah menjelaskan, tujuan dari Rakor ini adalah untuk lebih menekankan PPS agar semakin maksimal dan optimal dalam menyukseskan tahapan Pemilu 2024, terutama di wilayah kerja masing-masing PPS desa.

    “Suksesnya Pemilu serentak tersebut berasal dari bawah. Sehingga, partisipasi masyarakat di tingkat desa sangat berpengaruh terhadap suksesnya Pemilu,’’ ujarnya.

    Bahwa PPS itu bagian penjabat publick di desa masing-masing jadi harus melakukan kordinasi dengan beberapa tokoh terutama dengan kepala desa agar bisa membangun dan menjaga integritas.

    “Hindari hal-hal yang bisa merusak citra penyelenggara Pemilu,’’ pesannya.

    Selain itu, sambung Indah Husnul, kepada anggota PPS diharapkan selalu bersemangat dalam menjalankan semua tugas penyelenggaraan pemilu di tingkat desa.

    “Khususnya untuk seluruh tahapan Pemilu 2024 agar dilaksanakan dengan optimal serta maksimal,’’ tutupnya.Dy/Ion

  • Jelang Pilkada 2024, KPU Sumenep Resmi Lantik 1002 PPS

    SUMENEP, Beritaharian_Jatim. 27/05/2024. 1002 anggota Panitia Pemungutan Suara (PPS) di kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, resmi dilantik oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) setempat pada Minggu, 26 Mei 2024.

    Pelantikan ini dilakukan dalam rangka persiapan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak yang akan digelar pada 27 November 2024 mendatang. Pilkada ini mencakup Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur, serta Bupati dan Wakil Bupati Sumenep.

    Ketua KPU Sumenep, Rahbini, menyampaikan bahwa dari 1002 anggota PPS yang dilantik, 828 adalah laki-laki dan 174 adalah perempuan. Mereka tersebar di 334 desa/kelurahan dari 27 kecamatan, baik daratan maupun kepulauan.

    “Masa kerja mereka terhitung sejak hari ini hingga Januari 2025 mendatang,” kata Rahbini.

    Tugas dan fungsi anggota PPS yang baru dilantik adalah memastikan suksesnya Pilkada 2024 dengan menjadi perpanjangan tangan KPU Sumenep sesuai dengan regulasi yang berlaku.

    Rahbini menekankan pentingnya integritas dan profesionalisme dalam menjalankan tugas. Dia berharap semua anggota PPS dapat menjaga komunikasi serta koordinasi yang baik demi kelancaran Pilkada 2024.

    “Sehingga hal-hal yang melanggar konstitusi dapat ditekan dan dihindari sejak dini,” tambahnya. Dy / Ion

  • Ratusan Kyai hadiri acara Jaringan Kyai Santri Sampang (JKSS), Mendeklarasikan H. Slamet Junaidi sebagai Bupati Sampang periode 2024-2029.

    SAMPANG, BeritaHarianJatim– Ratusan Kyai hadiri acara Jaringan Kyai Santri Sampang (JKSS), Mendeklarasikan H. Slamet Junaidi sebagai Bupati Sampang periode 2024-2029.

    Deklarasi tersebut, disampaikan saat acara halal bihalal dan sosialisasi, dilaksanakan di Pondok Pesantren Al-Falah, Jl.Kusuma Bangsa Sampang, Minggu (21/04) pagi.

    Selain dihadiri para kyai, halal bihalal yang dikemas sederhana itu, dihadiri langsung H.Slamet Junaidi, tokoh agama dan ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Sampang.

    Tidak hanya penyampaian deklarasi, dalam acara halal bihalal tersebut Ratusan Kyai bersama H. Slamet Junaidi, juga diisi pembacaan tahlil, istighosah dan Syaroful anam.

    KH. A Nashir Sayuti perwakilan JKSS menyampaikan, demi kemaslahatan serta kesejahteraan masyarakat dan pembangunan Kabupaten Sampang yang berkelanjutan kedepannya.

    “Atas dasar aspirasi yang kami himpun dari masyarakat dan simpatisan, maka kami menyatakan siap mendukung H. Slamet Junaidi sebagai Bupati Sampang periode 2024-2029,” Tuturnya.

    Kyai yang karismatik itu juga mengokohkan, pihaknya berkomitmen akan menggerakkan seluruh Pengurus JKSS, Alumni dan Simpatisan untuk memenangkan H. Slamet Junaidi di Pilkada tahun ini.

    Beliau berkomitmen, siap melestarikan demi melanjutkan visi misi H. Slamet Junaidi untuk menjadikan Sampang lebih hebat dan bermartabat lagi.

    “JKSS, siap menjunjung tinggi etika dan moralitas dalam berkampanye, sesuai tahapan Pilkada yang telah ditetapkan KPUD Sampang,” pungkas KH. A Nashir dalam penyampaian deklarasinya.

    Di susul oleh, H.Slamet Junaidi menyampaikan terima kasih banyak terhadap para kyai yang telah mendukung saya untuk menjadi Bupati di periode 2024-2029 kedepan.

    “Pesannya, jadi bupati ini, jangan sampai partikularisme demi kemajuan kota Sampang ini,” ucap mantan bupati yang kenal akrab disapa Aba Idi.

    Perspektif Aba Idi, banyak hal yang perlu direnovasi, diantaranya pembangunan masjid dan rumah sakit yang menjadi prioritas.

    Ia ingin membangun Sampang lebih maju, maka dari itu mari kita bangun Sampang yang kita cintai ini, bersama para ulama’ dan kyai, biar bermanfaat bagi masyarakat.

    “Saya ucapkan terima kasih atas dukungannya, saya siap apa yang menjadi usulan dan koreksi terhadap ulama serta kyai,” pungkas Aba Idi mantan bupati Sampang.